Inilah Daftar Kisah Mati Suri yang Paling Menghebohkan Di Indonesia
Inilah Daftar Kisah Mati Suri
yang Paling Menghebohkan Di Indonesia
Mati suri adalah keadaan
dimana seseorang dinyatakan telah meninggal namun tak lama setelah itu dia bernafas
lagi atau bisa bernafas lagi seperti dalam kondisi normal. Sampai saat ini,
bahkan pihak medis pun masih belum bisa menjelaskan secara rinci fenomena mati
suri dan bagaimana mati suri bisa terjadi.
Ada yang beranggapan bahwa
mati suri terjadi karena seorang manusia tidur terlalu dalam atau nyenyak yang
menyebabkan sel – sel dalam tubuh seakan – akan sudah tidak berfungsi.
Di Indonesia sendiri, sudah begitu
banyak kisah mati suri yang menggemparkan, yang tentunya bikin merinding yang
mendengar kisahnya. Nah, penasaran bagaimana kisah – kisah tersebut? simak
selengkapnya di bawah ini.
Kisah
mati suri di Indonesia yang paling menghebohkan
1.
Ulul, Disiksa dan diselamatkan sang ibu (2002)
Kisah mati suri menggemparkan
yang pertama datang dari seorang bernama Ulul. Pada saat kejadian, Ulul yang
saat itu mengidap penyakit TBC dinyatakan meninggal oleh dokter yang
menanganinya. Saat detik-detik sekaratnya, dia merasa hampa, mendengar tangisan
keluarganya dan perlahan merasa ditarik serta terhempas ke ruang gelap.
Tak lama setelah itu dia
mengaku tersadar di tengah jalan dengan kondisi telanjang. Jauh di ujung jalan
itu dia melihat cahaya putih dan terhisap ke dalamnya. Disana dia bertemu 3
orang yang disebutnya tiga monster hitam besar dengan wajah buruk. Mereka
menyiksa Ulul sejadi-jadinya, ungkapan meminta ampun Ulul pun tak dihiraukan.
Setelah lama disiksa Ulul
mengatakan kalau melihat sosok ibunya dari kejauhan. Perlahan dia merangkak ke
arah sang ibu. Setelah sampai, dia segera menyentuh ibunya dan bersamaan dengan
itu 3 monster tadi menghilang dan dia kehilangan pijakannya. Dia jatuh ke benda
empuk lalu tersadar dari kematiannya.
2.
Seorang wanita asal Probolinggo yang melihat ibunya di siksa
Seorang wanita asal
Probolinggo yang tidak diketahui namanya telah mengalami mati suri saat dia
dinyatakan meninggal karena terindikasi sakit dalam waktu yang lama. Pada saat
kematiannya dia mengaku dibawa oleh 2 malaikat ke sebuah tempat penyiksaan.
Disana dia melihat ibunya tengah disiksa dengan sangat keji. Saat malaikat
bertanya apa dosa yang dilakukan ibunya, wanita tersebut menjawab kalau ibunya
pernah menggugurkan bayi semasa muda dulu.
Tak lama setelah itu wanita
tersebut mendengar suara berisik dari belakang dan tersadar saat dirinya telah
dimandikan.
3.
Agus, kabur dari siksaan
Kisah mati suri selanjutnya
datang dari Agus yang saat kejadian masih duduk di bangku kelas 2 SMP. Saat
itu, Agus yang telah dinyatakan meninggal di sebuah rumah sakit mengaku
tersadar dengan banyak orang berwajah menyeramkan di sekitarnya. Agus yang
ketakutan kemudian lari ke sebuah lorong bawah tanah yang dipenuhi ular kobra.
Setelah jauh lari Agus
akhirnya sampai di suatu ruangan dimana disana terlihat banyak orang disiksa.
Agus yang ketakutan pun kembali lari menyusuri sungai dan tak lama kemudian dia
tersadar di rumah sakit yang sama tetapi sudah di ruang mayat.
4.
Bopak Castello yang tidak sopan di Parangtritis
Salah satu komedian ternama
Bopak Castello ternyata juga pernah mengalami mati suri setelah dirinya kencing
sembarangan di pantai Parangtritis. Setelah kejadian itu, Bopak mengaku nyawanya
seakan terlepas dari raganya dan dibawa ke Kraton Jogja bertemu wanita
berpakaian Ratu. Disana Bopak diperingatkan untuk tidak mengulangi
perbuatannya.
Tak lama setelah itu Bopak
merasa dirinya ditarik oleh magnet yang sangat kuat dan kembali ke tubuhnya
setelah dia dinyatakan meninggal selama 3 hari sebelumnya.
5.
Kisah Samiran yang melihat jasadnya sendiri
Samiran adalah murid SMA yang
saat itu sedang sakit keras dan dinyatakan meninggal. Pada saat kejadian,
Samiran merasa terbangun dan melihat jasadnya tak bernyawa terbaring di tempat
tidur dengan ditangisi seluruh anggota keluarga.
Setelah itu Samiran
mengatakan dirinya menaiki tangga di depannya dimana diujung tangga tersebut
telah menunggu dua sosok hitam besar. Disana Samiran disiksa dengan sangat
keras. Singkat cerita dia terus merasakan sakit sampai dia memejamkan matanya.
Setelah dia membuka mata, dia kembali ke ruangannya dengan keadaan sehat dan
menyatu dengan jasad.
Nah itulah 5 cerita mati suriyang cukup menggemparkan di Indonesia. Semoga kita bisa mengambil pembelajaran atau
hikmah dari berbagai kejadian di atas, dan segera bertaubat atas dosa-dosa
kita.
0 Response to "Inilah Daftar Kisah Mati Suri yang Paling Menghebohkan Di Indonesia"
Post a Comment
-Silahkan jika anda yang ingin komentar, namun tolong gunakan bahasa yang baik sopan.
-dilarang meninggalkan link aktif di komentar